Sinopsis Film 99 Cahaya Di Langit Eropa

5:47 PM
Sinopsis Film 99 Cahaya Di Langit Eropa. Satu lagi film Indonesia terbaru yang akan dirilis dalam waktu dekat ini. Film berjudul 99 Cahaya Di Langit Eropa ini merupakan film terbaru produksi Maxima Pictures yang diadaptasi dari buku best seller karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra. Dibawah arahan sutradara Guntur Soeharjanto, film ini mengangkat tema yang cukup unik yakni, sejarah, budaya, juga perkembangan Islam di benua Eropa.

Film 99 Cahaya Di Langit Eropa ini turut menghadirkan sejumlah bintang film ternama seperti Acha Septriasa, Abimana Aryasatya, Dewi Sandra, Alex Abbad, Raline Shah, juga Fatin Shidqia Lubis. Film yang menggunakan latar empat kota di benua biru Eropa ini Wina, Paris, Cordoba, dan Istanbul telah dijadwalkan untuk rilis di bioskop 21 mulai 5 Desember 2013.

sinopsis film 99 cahaya di langit eropa
99 Cahaya Di Langit Eropa
Berikut Sinopsis Film 99 Cahaya Di Langit Eropa :

"99 Cahaya di Langit Eropa" berkisah tentang seputar perjalanan spiritual yang dilalui oleh sepasang suami istri yaitu Hanum (Acha Septriasa) dan Rangga (Abimana Aryasatya), dalam menelusuri jejak-jejak kebesaran Islam selama 3 tahun kala mereka tinggal di benua biru, Eropa. 

Salah satu perjalanan berharga yang didapat oleh Hanum adalah ketika dia berkenalan dan menjalin persahabatan dengan seorang gadis muslim asal Turki bernama Fatma (Raline Shah). Mereka bertemu di sebuah kursus Bahasa Jerman yang diikutinya di tengah-tengah rutinitasnya dalam mengerjakan sebuah proyek. Melalui Fatma sebagai nara sumber, suka duka dalam menjalani kehidupan sebagai seorang muslim di Eropa pun terpapar.

Film 99 Cahaya Di Langit Eropa :
  • Sutradara : Guntur Soeharjanto
  • Penulis Naskah : Hanum Salsabila Rais, Rangga Almahendra
  • Pemain : Acha Septriasa, Abimana Aryasatya, Raline Shah, Dewi Sandra, Nino Fernandez, Fatin Shidqia, Marissa Nasution, Alex Abbad, Gecchae
  • Genre : Drama
  • Tanggal Rilis Perdana : 05 Desember 2013
  • Studio : Maxima Pictures

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments